Meski di Rumah Aja, Liburan Tetap Asyik dengan 6 Kegiatan Ini Lho!
Sumber: pinterest.com
Semenjak Organisasi Kesehatan Dunia WHO menerapkan wabah corona sebagai pandemi, banyak hal yang berubah dari kehidupan sehari-hari kita. Salah satunya melakukan segala kegiatan dari rumah, baik itu bekerja, belajar, dan lain sebagainya. Berbagai tempat wisata dan tempat perbelanjaan seperti mall pun ditutup untuk sementara waktu. Sehingga membuat kita tidak bisa menikmati waktu liburan dengan keluarga dan teman-teman. Namun, sebagai warga negara yang baik, kita tetap harus mengikuti anjuran yang telah ditetapkan oleh pemerintah agar penyebaran Covid-19 tidak semakin menyebar.
Di akhir pekan biasanya banyak orang yang menghabiskan waktu dengan keluarga, pasangan, dan teman-teman ke suatu tempat. Meski saat ini kita di rumah aja, bukan berarti kita tidak bisa liburan lho. Ada beberapa kegiatan asyik yang bisa kamu lakukan dirumah saat akhir pekan tiba. Apa saja? Cek di bawah ini, yuk!
Membaca Buku
Sumber: pinterest.com
Kamu yang hobi membaca buku, bisa nih menjadikan kegiatan ini sebagai solusi mengatasi rasa bosan kamu selama di rumah aja. Membaca novel atau buku pengetahuan akan membuat wawasan kamu semakin luas tentang berbagai hal tertentu. Buat pecinta traveling, membaca buku seperti 101 Travel Tips & Stories atau The Naked Traveler mungkin bisa kamu jadikan pilihan untuk menemani waktu akhir pekan di rumah.
Nonton Drama atau Film
Sumber: pinterest.com
Selain membaca buku, kamu juga bisa mengisi waktu akhir pekan kamu dengan menonton drama atau film. Pilihlah drama yang sudah lengkap dan sesuai dengan seleramu. Jika selama ini kamu disibukkan dengan berbagai pekerjaan dan rutinitas, di waktu libur ini kamu bisa menghibur diri dengan menonton film-film yang bikin kamu penasaran. Nikmatilah waktu nonton kamu dengan headset terbaik agar semakin seru dan enjoy. Oh iya, siapkan juga cemilan dan minuman segarnya.
Buat List Destinasi Wisata
Sumber: pinterest.com
Walau lagi di rumah aja, kamu juga tetap bisa merencanakan traveling selanjutnya bukan? Yuk, intip-intip lagi destinasi apa saja yang ingin kamu kunjungi bareng keluarga dan teman-teman. Jangan lupa untuk menghitung perkiraan budget yang akan kamu habiskan selama liburan nanti supaya bisa menabung lagi. Kalau kondisi sudah mulai membaik, kamu bisa langsung liburan deh!
Main Game Bareng Keluarga
Sumber: pinterest.com
Saat sedang liburan di rumah aja, kamu bisa nih melakukan kegiatan seru untuk menghilangkan rasa bosan, yaitu dengan bermain game. Kalau biasanya kamu suka bermain game online atau video game dengan headset gaming murah, coba deh sekali-kali ajak anggota keluarga lainnya buat bermain game seru seperti ludo, kartu UNO, monopoli, scrabble, bola bekel, congklak dan tebak gaya. Sehingga waktu akhir pekan dengan keluarga pun jadi lebih seru dan asyik.
Buat Kerajinan Tangan
Sumber: pinterest.com
Daripada gak ada kerjaan, mendingan coba buat hal-hal unik dan menarik seperti membuat kerajinan tangan. Kamu bisa mencoba membuat tempat pensil, boneka, gantungan kunci, atau masker kain. Selain dapat menambah koleksi, kegiatan ini juga akan mengembangkan kreativitas kamu.
Olahraga Yuk!
Sumber: pinterest.com
Di kondisi seperti ini, semua orang dianjurkan untuk berolahraga supaya daya tahan tubuhnya tetap kuat dan dapat terhindar dari virus corona. So, sempatkanlah waktu buat berolahraga. Lakukanlah olahraga yang sederhana seperti zumba, push up, skipping, yoga, atau hanya sekedar berlari ringan di treadmill sembari menonton acara favorit atau mendengarkan lagu favorit.
Meski di rumah aja, tetap bisa melakukan hal seru bukan?
Tidak ada komentar: