Beberapa Cara Mencegah Rambut Rontok
mencegah rambut rontok |
Rambut sehat dan lebat merupakan impian semua orang. Tetapi akan sulit terwujud, apabila kamu masih mengalami rambut rontok. Rambut rontok bisa disebabkan mulai dari polusi, stres, hingga kebiasaan makan yang buruk. Kamu bisa mengatasinya salah satunya dengan menggunakan shampoo clear. Untuk mencegah rambut rontok, hal pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa pola makan. Tanpa nutrisi yang cukup, maka rambut jadi lemah dan rapuh.
Mendiagnosa Yang Tepat
Yang bisa menyebabkan kerontokan rambut banyak sekali, sehingga cara yang pertama adalah menemukan akar masalahnya. Untuk mengatasi masalah ini bisa dengan mendapatkan diagnosis yang tepat untuk memulai. Ada beberapa cara yang sederhana dengan menemukan area dimana terjadi penipisan yang paling banyak. Mengetahui seberapa banyak rambut yang rontok.
mencegah rambut rontok |
Jangan Berlebihan Dalam Gaya atau Style Rambut
Cara mencegah rambut rontok yang berikutnya adalah tidak berlebihan melakukan pengeringan, pewarnaan dan perawatan dengan bahan kimia. Sebisa mungkin jangan bergaya rambut seperti ikatan ekor kuda yang ketat, atau kepang setiap hari. Karena karet pengikat rambut dengan ketat juga bisa menyebabkan rambut rontok.
Merawat Rambut Bisa Dilakukan Sendiri
Dengan memakai minyak rambut dan membiarkannya dalam semalam bisa membuat perbedaan. Kamu mungkin tidak suka dengan bayangan tentang rambut yang lengket dan berminyak. Tetapi membiarkan rambut dalam keadaan berminyak semalaman akan memberi cukup waktu agar setiap helai rambut dilapisi dan agar kulit kepala mendapatkan gizi. Ketombe dan sel-sel mati akan terlepas dengan mudah saat mencuci rambut dengan shampoo clear.
Mengeringkan Rambut
Mengeringkan rambut dengan handuk merupakan cara tercepat untuk mengeringkannya. Tetapi jika mengeringkan rambut dengan menggosoknya keras-keras dengan handuk akan menyebabkan kerusakan seperti rambut jadi kusut, dan bisa tercabut. Oleh karena itu bersihkan rambut kamu secara lembut dan hati-hati dengan handuk dan biarkan rambut kering secara alami untuk menjaga kelembabannya.
Menjaga Kulit Kepala Tetap Sehat
Apabila kamu memiliki masalah seperti ketombe atau kulit kepala yang berminyak atau kering, kamu harus mengatasi masalah ini dengan segera. Dengan shampoo clear bisa mencegah rambut rontok dan mengatasi masalah rambut kamu. Karena kesehatan kulit kepala sangat penting untuk pertumbuhan rambut sehat.
Tidak ada komentar: