Pengunjung Blog



Cara Membuat Anak Cerdas Bersama Nutrisi Seimbang


Salah satu anugerah terbesar dalam hidup orang tua ialah dihadirkannya seorang anak dalam keluarga kecilnya. Anak merupakan anugerah terindah yang dihadirkan Tuhan dalam sebuah keluarga. Bagaimana tidak, kehadiran seorang anak dalam keluarga mampu menghadirkan banyak kebahagiaan bagi semua anggota keluarganya. Selain itu, anak merupakan amanat yang harus kita jaga dengan penuh kasih sayang dan ketulusan supaya anak bisa tumbuh menjadi pribadi yang cerdas dan bermanfaat bagi keluarga, agama, dan negaranya. Berbicara cara membuat anak cerdas tentu saja tanggung jawab orang tua bukan sebatas mengarahkan pada pendidikan formal saja. Akan tetapi harus juga diberikan didikan oleh orang tuanya dimulai sejak dalam kandungan hingga anak tumbuh dewasa.

Selain memberikan pendidikan formal yang baik bagi anak, tanggung jawab orang tua dalam membuat anak menjadi cerdas bisa dilakukan dengan cara menghadirkan makanan sehat dan bergizi seimbang yang menunjang perkembangan kecerdasan anak anda. Menjaga nutrisi yang seimbang pada anak tentu merupakan salah satu cara membuat anak cerdas. Karena untuk mendongkrak kecerdasan anak, anak perlu melakukan banyak aktivitas berpikir yang membutuhkan energi yang banyak salah satunya bisa dilengkapi melalui makanan.

Berikut ini ada beberapa makanan yang bisa membantu anda dalam menunjukan cara membuat anak cerdas. Pertama, makanan ikan salmon. Jenis ikan yang cukup populer ini memang di dalamnya memiliki sejumlah asam lemak omega-3. Fungsi dari kandungan Omega-3 diantaranya mampu menunjang dalam pertumbuhan serta perkembangan otak anak. Kedua, olahan makanan dari telur. Dimana makanan tersebut mengandung dengan protein hewani yang cukup tinggi, sehingga dapat menaikan kebugaran tubuh dan meningkatkan kemampuan daya ingat, yang disebabkan kolin yang terdapat di dalamnya. 

Ketiga, memberikan Susu. Susu selain menjadi asupan makanan tambahan bagi anak, pun memberikan sejumlah manfaat bagi tubuh. Terutama susu Dancow 1+ Excelnutri+ yang khusus untuk anak usia 1-3 tahun, dengan kandungan nutrisi penting dapat menunjang tumbuh kembang anak. Keempat, adalah sayuran dan buah-buahan. Sayuran dan buah-buahan dapat menjadi vitamin untuk membantu menjaga kebugaran anak dan menambah semangat anak dalam belajar.
Diberdayakan oleh Blogger.